Mengenal Baju PDL PDH, Pakaian Kerja Bisa Disesuaikan Kebutuhan

Mengenal Baju PDL PDH, Pakaian Kerja Bisa Disesuaikan Kebutuhan

Baju PDL PDH saat ini memang banyak dicari orang di berbagai kalangan untuk memenuhi kebutuhan seragam kerjanya. Biasanya baju ini digunakan oleh orang yang berprofesi sebagai TNI, Polri, ABRI, Damkar, Security, PNS, Satpol PP, Dishub, juga Hansip pada saat sedang bertugas.

Baju PDL PDH
istockphoto.com

Mengenal Baju PDL PDH untuk Seragam Kerja

Suatu perusahaan atau instansi harus mempunyai pakaian kerja atau seragam khusus sebagai bentuk identitas perusahaan tersebut. Beberapa perusahaan telah menerapkan berbagai macam jenis pakaian seragam khusus yang sesuai dengan kebutuhan dan fungsinya.

Diantaranya seperti baju PDL (pakaian dinas lapangan) untuk para pekerja lapangan. Selain itu, ada juga baju PDH (pakaian dinas harian) yang biasanya digunakan untuk baju  kantor.

Seragam kerja ini biasanya juga dilengkapi dengan dengan atribut lainnya. Seperti topi, ikat pinggang, kaos kaki, sepatu, kopel rim, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Tips Membuat Seragam PDL dan PDH

Baju PDL dan PDH memang dibuat dengan tujuan yang berbeda. Maka dari itu, bahan kain yang digunakan untuk membuat PDH dan PDL juga terdapat beberapa perbedaan.

Akan tetapi ada jenis kain yang bisa digunakan untuk kedua jenis baju kerja tersebut, diantaranya yaitu kain drill.

Untuk membuat baju seragam kerja, penggunaan kain drill ini penggunaannya memang terbilang cukup luas. Baik itu untuk kebutuhan seragam kantor indoor ataupun untuk baju kemeja lapangan.

Bahan ini juga cocok jika dipakai sebagai bahan seragam lapangan. Sebab, kainnya cukup tebal dan kuat dari pada  dengan jenis kain katun.

Untuk baju PDH, Anda bisa memilih jenis kain yang lebih halus untuk memberikan kesan rapi serta elegan. Biasanya baju seragam ini dilengkapi dengan kantong, kerah, serta kancing depan. Dengan tambahan atribut berupa logo perusahaan terkait, menjadikan orang lebih mudah mengenali instansi tersebut.

Bagi Anda yang ingin membuat baju PDL dan PDH yang berkualitas dengan jahitan yang rapi, maka Anda bisa mempercayakannya pada jasa konveksi yang sudah terpercaya dan profesional dalam bidangnya.

Pukau Konveksi bisa Anda percayakan untuk menciptakan baju PDL PDH yang berkualitas juga rapi dalam jumlah yang banyak.